Background adalah sebuah latar belakang dari sebuah halaman. Jika dikaitkan dengan konteks HTML maka background merupakan latar dari sebuah halaman HTML. Tujuan dari pemasangan sebuah background tentu saja untuk mempercantik tampilan dari dokumen HTML yang kita buat. Lalu apa yang dimaksud dengan Background Tetap(Fixed Background)? Background Tetap yang dimaksud di sini adalah sebuah image background yang posisinya selalu tetap pada screen atau layar (tidak bergerak) meskipun halaman tersebut kita scroll kebawah maupun sebaliknya.
Baiklah berikut ini cara membuat Background Tetap pada sebuah dokumen HTML.
Langkah-langkah:
Cara Membuat Background Tetap Pada Dokumen HTML:
Jalankan aplikasi text editor seperti 'notepad' untuk menulis sebuah dokumen HTML. Mungkin notepad bawaan windows kurang begitu menarik, solusinya Anda dapat menggunakan aplikasi notepad++ yang dapat Anda download di sini.
Penting! simpan dokumen HTML dengan format 'Nama_File.html' tanpa tanda kutip, kemudian pada 'Save as type' Anda pilih 'All files' agar dokumen yang Anda simpan menjadi dokumen HTML bukan dokumen text biasa.
Sekarang mari kita mulai untuk membuat Background Tetap pada dokumen HTML seperti pada kotak di bawah ini.
Script Code:
<!DOCTYPE html>
<html>
<head>
<title> Cara Membuat Background Tetap Pada Dokumen HTML </title>
Sisipkan sebuah style code untuk memasang cursor di atas tag </head> seperti pada contoh di atas, ganti 'images/background.jpg' dengan url tempat Anda menyimpan file images/gambar yang akan dijadikan sebagai background.
Bagian terpenting agar background menjadi tetap pada tempatnya (fixed) yaitu pada script background-attachment: fixed;.
Silahkan download contoh cara membuat background tetap (fixed) dalam bentuk file HTML pada Link Di bawah ini.
thanks infonya :)
ReplyDelete